AYORIAU.CO, TEMBILAHAN HULU - Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tembilahan Hulu, Polres Inhil, Polda Riau IPTU Ricky Marzuki SH memberikan motivasi pelajar untuk terus berprestasi dan menjauhi kriminalitas.
Penegasan dan arahan ini disampaikan Kapolsek Tembilahan Hulu saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) dalam kegiatan Upacara Bendera di SMAN 1 Tembilahan Hulu yang terletak di Jalan Saptamarga Kelurahan Tembilahan Hulu, Senin (27/2/2023).
Kegiatan ini dihadiri juga Kepala SMAN 1 Tembilahan Hulu Drs Farida Aryani MPd, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tembilahan Hulu BRIPKA Rakhmad Hidayat SH MH,
Banit Intelkam Polsek Tembilahan Hulu, BRIPDA Heru Yulianto, para guru dan staf serta pelajar SMA N 1 Tembilahan Hulu.
Dalam amanatnya, Kapolsek Tembilahan Hulu menyampaikan bahwa sebagai anggota Polri maka menjadi tugas tanggung jawab pihaknya
memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dan pelajar SMAN 1 Tembilahan Hulu dalam suasana Harkamtibmas yang kondusif.
Beliau mengajak para pelajar SMAN 1 Tembilahan Hulu, raihlah dan capai cita-citanya dengan belajar yang baik dan tekun untuk menggapai prestasi.
"Kemudian untuk siswa siswi, mari jauhi Narkoba dan obat-obatan terlarang lainnya, hindari perkelahian dan penggunaan senjata tajam," pesannya.
Kegiatan ini tentu saja disambut baik pihak SMAN 1 Tembilahan Hulu, karena dapat meningkatkan motivasi para siswa untuk giat belajar dan berprestasi.***