Pj Bupati Inhil Herman Hadiri Semarak MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau

AYORIAU.CO - Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Herman SE. MT, didampingi beberapa pejabat di Kabupaten Inhil menghadiri semarak MTQ Ke 42 tingkat Provinsi Riau yang di selenggarakan di Kota Dumai, Minggu (21/04/24).

Semangat keagamaan dan persatuan antar warga Riau tampak menghiasi pada pelaksanaan MTQ tersebut.

Pada kesempatannya, Bupati Inhil Herman menuturkan bahwa Pemkab Inhil memberikan dukungan penuh serta semangat bagi peserta yang mengikuti lomba pada MTQ ke 42 tingkat Provinsi Riau ini. 

"Kehadiran mereka turut memperkuat semangat persatuan dan kesatuan antar warga Riau dalam menjaga dan memelihara keberagaman budaya dan agama," ungkapnya.

Tidak hanya itu, Dumai juga diramaikan oleh pameran seni, bazaar kuliner, dan pertunjukan kesenian tradisional Riau yang memukau. 

Bahkan masyarakat dan peserta diajak untuk menikmati keberagaman budaya dan tradisi yang kaya di Provinsi Riau.

"Saya berharap bazar pada pelaksanaan MTQ ini bisa menjadi ajang promosi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dari Kabupaten Indragiri Hilir, sehingga nanti ada yang tertarik dan memesan produk kita," imbuh herman. (Galeri)

 

Foto Pj Bupati Inhil Herman bersama istri dan Pj Sekda Inhil serta ketua DPRD Inhil sedang mengikuti pawai Ta'aruf

Foto Pj Bupati Herman saat sedang memberikan motivasi kepada peserta asal Inhil yang mengikuti lomba pada MTQ ke 42 tingkat Provinsi

Foto Pj Bupati Inhil bersama beberapa kepala OPD Kabupaten Inhil di hadapan Stand Bazzar Kabupaten Inhil

Foto Pj Bupati Inhil Herman bersama kepala daerah lainnya saat berada di atas panggung