Herman dan Syamsudin Serukan Pilih Fermadani di Pilkada Inhil
Kajari Inhil Nova Fuspitasari Himbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Damai
Festival Teater Islam Dunia Ditutup, Tahun 2021 di Malaysia
Pekanbaru - Iven Festival Teater Islam Dunia (FTID) I yang di pusatkan di Gedung Susiana Tabrani Convention Hall (STCH), Komplek At Tabrani Islamic Center, Selasa (17/12) tadi malam resmi ditutup. Pertunjukan Sanggar Selembayung berjudul "Suluh Hati" yang disutradai Fedli Aziz menjadi persembahan penutup helat seni teater yang berlangsung 13-17 Desember 2019.
Pembina Abdurrab Foundation, Dr dr Susiana Tabrani MPd mengaku senang dan bahagia atas terlaksananya festival internasional ini sesuai dengan yang diharapkan. Ini tidak terlepas dari dukungan Abdurrab Foundation, Pertubuhan Teater Islam Dunia (PTID), Panggung Toktan, para seniman dan seluruh panitia.
"Sebagai tuan rumah kami berbangga. Pertama kali kolaborasi seniman manca negara untuk menyukseskan iven Festival Teater Islam Dunia I. Pertemuan untuk membahas kegiatan ini September lalu, alhamdulillah bisa terwujud," kata Susiana Tabrani.
Susiana juga mengapresiasi para seniman yang penuh kreativitas namun tetap mau diatur dalam berkreativitas teater sesuai ajaran agama Islam. Baginya kesadaran seniman ini merupakan hal yang sangat luar biasa. "Saya mendoakan semoga kreativitas seniman dalam berteater dimudahkan Allah SWT. Semua usaha dan kegiatan yang kita laksanakan hanya mengharap ridho Allah SWT," ucapnya.
Sesuai dengan kesepakatan seniman, selanjutnya pelaksanaan Festival Teater Islam Dunia II akan dilaksanakan setiap dua tahun. Tuan rumah dipercayakan kepada Malaysia. Putri tokoh Riau, Prof Dr Tabrani Rab ini mendukung pelaksanaan Festival Teater Islam Dunia II yang akan dilaksanakan di negeri seberang tersebut.
Berita Lainnya
BOB dan Dekranasda Siak Taja Pelatihan Membatik
Sekda Inhil Ajak Pengurus HNSI dan IKA UR Buka Puasa Bersama di Kediamannya
Menyedot Perhatian Masyarakat Inhil, Kajian Akhir Tahun Ormas Islam Sukses
Lewat Tabligh Akbar, ACT Riau Adakan Aksi Nyata Kebangkitan Umat untuk Negri Syam
Malang Tak Dapat Terhindar, Warga Pekanbaru Tewas Tertindih Excavator di Inhil.
2019, Target Kawasan Kumuh Makin Berkurang di Inhil
BAZNas Inhil Giat Buka Puasa Bersama dan Sahur untuk Keluarga Pasien Kelas III RSUD PH Selama Ramadhan
Ketua TP PKK Gaung dan Jajaran Kunjungi Dawis Teluk Kabung
PT GIN Beri Paket Bantuan ke Sembilan Desa
Tiga Pemenang LKTJ Terkait Trobosan Aplikasi New PLN Mobile yang Ditaja PWI Inhil
Ketua DPRD Inhil Siap Hadiri Final Turnamen Batminton Limau Manis CUP di Kemuning
ASITO Tim Pengabdian Universitas Riau Membuat Kelompok Tani Gembira