Herman dan Syamsudin Serukan Pilih Fermadani di Pilkada Inhil
Kajari Inhil Nova Fuspitasari Himbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Damai
Saksikan Kampanye Fermadani, Lapangan Balai Desa Air Tawar Penuh Sesak
Jelang Nataru, Kapolres Inhil Sidak Ketersediaan Stok dan Harga Sembako
Tembilahan - Kapolres Inhil, AKBP Indra Duaman Siahaan bersama pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Inhil melakukan inspeksi mendadak (sidak) ketersediaan stok dan harga sembako di Pasar Selodang Kelapa dan Gudang Bulog Tembilahan menjelang perayaan Natal tahun 2019 dan Tahun Baru 2020 (Nataru), Jumat (20/12/2019).
Dalam melakukan sidak, Kapolres Inhil, AKBP Indra Duaman Siahaan turut didampingi oleh Kasat Reskrim Polres Inhil, AKP Indra Lamhot Sihombing.
Berdasarkan hasil sidak, Kapolres Inhil mengatakan, bahwa mayoritas bahan pokok masih berada pada level harga normal. Kendati begitu, diungkapkan Kapolres, terdapat sejumlah bahan pokok yang stoknya berkurang, seperti telur, gula dan minyak goreng.
"Berkurangnya stok beberapa bahan pokok ini, mengakibatkan harga bahan pokok tersebut sedikit melonjak pada kisaran Rp 500 hingga Rp 5000 per kilonya," jelas Kapolres.
Guna memastikan pasokan sembako tetap lancar dengan harga yang stabil, Kapolres Inhil mengungkapkan, pihaknya akan kembali melakukan inspeksi menjelang serta pasca Natal dan Tahun Baru.
"Saya berharap kepada pihak Bulog agar sesegera mungkin mengatasi kekurangan persediaan ini, khususnya untuk komoditas gula dan minyak goreng," tukas Kapolres.
Sementara itu, Kepala Bidang Metrologi dan Perdagangan Disperindag Inhil, H Hafrion mengungkapkan, pihaknya akan melakukan pengecekan kembali di level distributor perihal penyebab naiknya harga dan terjadinya kelangkaan barang sehingga stabilitas harga dan ketersediaan pasokan sembako dapat terjaga.
Pada inspeksi yang dilaksanakan tersebut, Kapolres Inhil tidak hanya sekadar bertanya kepada pedagang ihwal kenaikan harga dan kelangkaan sembako, namun juga melakukan cross check dengan membeli cabe serta tempe dari pedagang yang ada di pasar Selodang Kelapa Tembilahan.
Berita Lainnya
Sambu Group Rayakan Milad ke-54 Bersama Pemangku Kepentingan
Satu Orang PDP Covid-19 Inhil Berangsur Membaik
Haul Guru Idam yang ke-20, Keluarga Besar Gelar Bakti Sosial untuk Masyarakat Tembilahan
PLN Beri Diskon 50 Persen Biaya Tambah Daya Listrik
Catat! Herwanissitas Beberkan Sanksi Perusahaan yang Belum Bayarkan THR
Pencarian Korban Tenggelam, BPBD Inhil Terjunkan Belasan Personel
ASITO Tim Pengabdian Universitas Riau Membuat Kelompok Tani Gembira
MoU Bersama Pemkab Inhil, JMSI Komitmen Akan Ekspos Pembangunan dan Potensi Desa
Bekerjasama dengan FT UR, FTIK Unisi Gelar Seminar Software 14 Mei Mendatang
Pjs Bupati Inhil Lantik Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas Dan Jabatan Fungsional
Konsistensi KARA Mempertahankan Predikat Top Brand 2022
Rakor dengan Bupati/Walikota se-Riau, Pj Bupati Inhil Sampaikan Ada 29 Ribu Warga yang Belum Lakukan Perekaman e-KTP