Bupati Inhil HM Wardan
Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan mengungkapkan rasa terima kasih kepada PT Tabung Haji Indo Plantation (THIP) atas dukungan terhadap pelaksanaan pembangunan daerah selama ini.
Ungkapan rasa terima kasih, diutarakan Bupati Inhil, HM Wardan pada acara ramah tamah yang ditaja oleh PT THIP, Kecamatan Pelangiran, Minggu (28/1/2017) pagi.
"Atas nama Pemerintah Kabupaten Inhil, Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih untuk kontribusi PT THIP terhadap pelaksanaan pembangunan di 'Negeri Seribu Parit' ini," ucap Bupati mengawali sambutannya.
Wujud nyata dari dukungan PT THIP PT THIP selaku perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan terhadap pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Inhil, diungkapkan Bupati, adalah dengan adanya investasi yang dapat memberikan pemasukan bagi daerah demi terciptanya sumber pembiayaan pembangunan melalui pendapatan daerah.
"Disamping itu, hadirnya PT THIP juga telah meringankan tanggung jawab dan kewajiban Pemerintah Daerah dalam menciptakan lapangan pekerjaan. Daya serap tenaga kerja di sini, (PT THIP, red) juga relatif banyak," pungkas Bupati.
Dukungan atas pelaksanaan pembangunan, dikatakan Bupati, merupakan sebuah langkah sinergis dalam menggapai Visi Kabupaten Inhil menjadi Kabupaten yang maju, bermarwah dan bermartabat.
"Setahap demi setahap, Visi Kabupaten Inhil sudah mulai tampak realisasinya. Dengan konsistensi dan sinergi dari berbagai pihak, maka Saya yakin tidak lama lagi Visi itu akan dapat tercapai," ujar Bupati.
Kedatangan 'Bupati Kelapa' ini disambut oleh segenap jajaran Direksi PT THIP. Sejumlah pejabat eselon di lingkungan Pemerintah Kabupaten Inhil juga turut hadir mendampingi Bupati Inhil, HM Wardan pada acara ramah tamah kala itu.(Adv/Diskominfops/ded)
Berita Lainnya
Hindari Sebatang Kayu, Sped Bot Jurusan Tembilahan - Belantaraya Karam.
Juru Sapu dan 2 Guru Mengaji Akan Tunaikan Ibadah Umroh Gratis
Kapolda Riau Lantik 259 Bintara Polisi Baru
Sudah Berlarut, Ketua Komisi I DPRD Inhil Desak Pjs Bupati dan Dinas PMD Rampungkan APBDes
HUT RI Ke-76, 487 Tahanan Napi di Provinsi Riau Dapat Hadiah Spesial
Pastikan Dapat Layanan, Ahmad Ependi Dampingi Warganya Menuju RSUD PH Tembilahan
Bupati Inhil Ungkap Fokus Program DMIJ Plus Terintegrasi Adalah Pengembangan Ekonomi
Musadikin Minta Pemkab Inhil Harus Serius Menyikapi Harga Kelapa di Inhil
Tiang Listrik ditabrak Mobil, Sistem Pembangkit Mengalami Gangguan dan Blackout Total
Ketua DPRD Inhil Buka Pelaksanaan Khitanan Massal di Kuala Lahang
Panduan Ritual Meraih Sukses & Hoki 2019 Bersama Suhu Fe Muhlasin MSP CHt MM
Pjs Bupati Inhil : Produksi Pangan Perlu dikelola Dengan Teknologi