Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar
Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Dukung Fermadani, Mantan Presiden Unisi Sebut Ferry-Dani Miliki Segudang Pengalaman Politik
AYORIAU.CO, INHIL - Mantan Presiden Universitas Islam Indragiri (UNISI), Firman Aby mengajak generasi Z atau GenZ untuk memilih pemimpin yang memiliki pengalaman politik, yakni pasangan Ferryandi-Dani atau yang dikenal dengan sebutan Fermadani.
Pirman menyebut, dalam konteks politik yang semakin kompleks, pengalaman menjadi salah satu faktor kunci dalam menentukan kepemimpinan yang efektif.
"Kita tahu bahwasanya kedua Paslon ini Muda dan Energik. Artinya begini, yang namanya segmen generasi muda lebih ingin kepada suatu aksi nyata,” ucap Pirman kepada Wartawan, Sabtu (14/09/2024).
Dikatakannya lagi, Ferryandi dan Dani membawa latar belakang yang kuat serta rekam jejak yang terbukti dalam dunia politik. Pengalaman mereka dapat membantu memahami dan mengatasi berbagai tantangan yang dihadapi oleh masyarakat saat ini.
Hal itu terbukti dengan Paslon Fermadani yang pernah menjabat sebagai Ketua DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Inhil dan menjadi Anggota terpilih DPRD Provinsi periode 2024-2029.
"Di tambah lagi dengan pengalaman yang banyak, keduanya terbukti pernah menjabat sebagai Ketua DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Inhil dan sama-sama terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi dengan perolehan suara terbanyak," terangnya.
Untuk itu, Pirman Aby menekankan pentingnya keterlibatan generasi Z dalam proses pemilihan, merangkul visi serta misi yang jelas, dan memilih pemimpin yang dapat memberikan solusi nyata. Aby menekankan pentingnya keterlibatan generasi Z dalam proses pemilihan, merangkul visi serta misi yang jelas, dan memilih pemimpin yang dapat memberikan solusi nyata.
"Generasi Z kini harus ikut andil dalam memilih pemimpin yang cerdas dan kredibel. Serta harus menjadi tranformasi dalam keberlangsungan kehidupan, karena di tangan pemuda yang akan menata masa depan, dan itu ada di pasangan Fermadani," ujar Pirman.
Kesadaran politik dan partisipasi aktif generasi muda dalam Pilkada ini akan sangat menentukan arah pembangunan Inhil ke depan.
"Dengan memilih Fermadani, generasi Z diharapkan dapat berkontribusi pada masa depan yang lebih baik, di mana pemimpin yang dipilih tidak hanya memiliki dukungan tetapi juga kompetensi yang diperlukan untuk membangun bangsa," tutupnya.

Berita Lainnya
Fermadani Tegaskan APBD 2024 Digagas Pemda dan DPRD Inhil
Angkat Program Peningkatan Infrastruktur dan Kesejahteraan, Warga Sekara Membludak di Kampanye Fermadani
Warga Teluk Sungka Siap Menangkan Fermadani, Bang Ferry Janji Akan Lanjutkan Program Indra Muchlis Adnan
Kesehatan Cemerlang: Prioritas Kedua Program Ferry-Dani untuk Indragiri Hilir
Pilkada Inhil, PKB Sambut Ferryandi Setelah Mundur dari Golkar
Herman dan Syamsudin Serukan Pilih Fermadani di Pilkada Inhil
Dani, Tokoh PKB yang Bijaksana akan Dampingi Ferry di Pilakda Inhil 2024
FERMADANI Ikuti Tahapan Pemeriksaan Kesehatan Calon Bupati dan Wakil Bupati Inhil
Terkait Pilpres, Wanton Ungkapkan Pandangan dan Sosok Prabowo Subianto
Warga Teluk Sungka Siap Menangkan Fermadani, Bang Ferry Janji Akan Lanjutkan Program Indra Muchlis Adnan
Kesehatan Cemerlang: Prioritas Kedua Program Ferry-Dani untuk Indragiri Hilir
Simpatisan Sangat Bersemangat Bersorak Hidup No 3, Menang, Karyamu Telah Terbukti