Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar
Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Dukung Swasembada Pangan, Masyarakat Kecamatan Batang Tuaka Diajak Manfaatkan Lahan Pertanian Secara Optimal
AYORIAU.CO, INHIL - Masyarakat Kecamatan Batang Tuaka, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) diajak untuk memanfaatkan lahan pertanian secara optimal guna mewujudkan kemandirian pangan.
Ajakan tersebut disampaikan Camat Batang Tuaka diwakili Sekretaris Camat (Sekcam) Heri Gunawan dalam sambutannya saat menghadiri kegiatan penanaman Jagung serentak kuartal IV dalam rangka mendukung swasembada pangan oleh Polsek Batang Tuaka, di Dusun Makmur RT 003 RW 001 Desa Sungai Dusun Rabu, 8 Oktober 2025.
Dikatakannya, Pemerintah Kecamatan Batang Tuaka sangat menyambut baik dan memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut. Apalagi mengingat Jagung merupakan salah satu komoditas strategis yang memiliki nilai ekonomi tinggi dan dapat menjadi sumber pendapatan tambahan bagi petani.
“Kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program swasembada pangan, khususnya dalam memperkuat ketahanan pangan di wilayah kita,” ujar Heri.
Selain itu, juga diharapkan dapat memperkuat kerjasama antara pemerintah, kelompok tani, dan seluruh unsur masyarakat dalam mewujudkan kemandirian pangan yang pada akhirnya akan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat serta perekonomian daerah.
“Mari kita jaga dan lanjutkan kegiatan ini dengan penuh semangat, agar hasil yang dicapai dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan mendukung visi pemerintah dalam mencapai swasembada pangan yang berkelanjutan,” pesan Heri.
Untuk diketahui, kegiatan penanaman Jagung yang dilakukan di lahan seluas 1 hektar ini dihadiri unsur Forkopimcam, Kepala Desa, personil Polsek dan Koramil 12 Batang Tuaka serta undangan lainnya.

Berita Lainnya
Gaji Disalurkan, Guru PPPK: Terima Kasih Pak Pj Bupati Inhil Erisman Yahya
Gubri Riau Tegaskan Pendidikan Bukan Hanya Soal Transfer Ilmu
Jelang Pelantikan, Pengurus KONI Silaturrahmi Kepada Pj Bupati Indragiri Hilir
Bersama PT Pulau Sambu, PSMTI Kec. Kateman Salurkan 300 Paket Sembako
Wujud Peduli Korban Longsor Desa Sungai Bela, Polsek Kuindra Berikan Bantuan Sembako
PLN Icon Plus Sumbagteng Gelar Pemasaran Bersama PLN Sumbar
Dirut PLN Mendatang Idealnya Dari Kalangan Internal, Lebih Beretika dan Tidak Mengejar Kekayaan
Pimpin Shalat Jamaah Keliling, AKP Ermanto Sampaikan Pemilu Damai ke Warga
Polres Inhil Kawal Ketat Pergantian Pipa Gas PT TGI Pasca Ledakan
Warga Keluhkan Jembatan Penghubung Desa Harapan Jaya dan Sialang Indah Jebol, Minta Pemerintah Segera Bertindak
Kerjasama Dengan UNISI Tembilahan, Sekjen DPN PERADI SAI Resmi Buka PKPA Angkatan I DPC Indragiri Raya
Pengamanan KTT G20, Polri Gunakan Face Recognition