Kapolres Inhil Ajak Tokoh Masyarakat Jaga Kerukunan Jelang Pemilu


AYORIAU.CO, INHIL - Kapolres Inhil AKBP Norhayat mengajak Tokoh Masyarakat untuk menjaga kerukunan menjelang pelaksanaan Pemilu tahun 2024 mendatang.

Imbauan itu disampaikan Kapolres AKBP Norhayat saat bersilaturahmi bersama Tokoh Masyarakat Kabupaten Inhil. 

Turut mendampingi Kapolres, Kabag Log Kompol AR Tarigan dan Kasat Intelkam AKP Iswandi.

Pada kesempatan itu Kapolres bersama Pejabat Utama mengunjungi kediaman Ketua Ikatan Keluarga Batak Riau (IKBR) Kabupaten Inhil, JB Gian B Marbun.

Ia disambut Ketua dan pengurus IKBR Inhil, Jumat malam (27/10/2023) di Jalan Perigi Raja RT 002 RW 008 Tembilahan.

Selain untuk menjalin silaturahmi kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka cooling system menjelang pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024.

Kapolres Inhil AKBP Norhayat menghimbau dan mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama untuk selalu berkomunikasi dan bekerjasama dengan pihak kepolisian dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas di Wilayah Kabupaten Inhil menjelang pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024.

"Kami meminta para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama selalu menghimbau masyarakat untuk menjaga kerukunan antar warga, karena dalam pemilu sudah pasti akan muncul perbedaan pendapat. Jadikan perbedaan tersebut sebagai sesuatu yang mewarnai pesta demokrasi yang akan berlangsung nantinya" kata Kapolres. 

Ia mengingatkan kepada semua pihak agar tidak mudah percaya dengan berita palsu (hoaks) maupun berita provokasi yang beredar di Media sosial.

"Sehingga tidak terjadinya kegaduhan yang dapat mengganggu kondisifitas Kamtibmas khususnya di Wilayah Kabupaten Inhil," tuturnya.


[Ikuti Ayoriau.co Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar