Herman dan Syamsudin Serukan Pilih Fermadani di Pilkada Inhil
Kajari Inhil Nova Fuspitasari Himbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Damai
Luncurkan Program Kamis Bersih, Pj Bupati Turun Langsung Gotong Royong ke Jalan
AYORIAU.CO, TEMBILAHAN - Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir, Erisman Yahya, secara resmi meluncurkan program Kamis Bersih di Lapangan Kantor Bupati Tembilahan pagi ini. Tanpa menunggu lama, Erisman langsung terjun ke lapangan dan menuju beberapa titik lokasi di Tembilahan, seperti Jalan Swarna Bumi, Jalan Veteran, dan Jalan Kesehatan.
Di lokasi, Erisman Yahya langsung mengecat taman jalan bersama beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Setiap OPD memiliki tanggung jawab untuk membersihkan titik-titik lokasi di sepanjang jalan Tembilahan.
"Saya harapkan ada kolaborasi dari semua pihak, mulai dari RT/RW hingga pihak kecamatan, untuk menyukseskan program ini. Saya juga menghimbau agar semua pihak meningkatkan kesadaran dalam menjaga lingkungan," tegas Erisman Yahya dalam wawancara.
Selain mengecat taman, Erisman Yahya juga memperhatikan kondisi drainase yang dipenuhi tumpukan sampah. Ia menegaskan bahwa kesadaran setiap orang dalam menjaga kebersihan lingkungan dapat menciptakan Kabupaten Indragiri Hilir yang indah, asri, dan sehat.
"Kita harus bersama-sama menjaga lingkungan agar Indragiri Hilir semakin bersih dan nyaman untuk ditinggali," pungkas Erisman.
Peluncuran program Kamis Bersih ini merupakan langkah nyata Penjabat Bupati Indragiri Hilir dalam mendorong peningkatan kebersihan dan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan di Kabupaten Indragiri Hilir. (Rls)
Berita Lainnya
Wujudkan Pilkada Aman dan Damai, Personil Polsek Tembilahan Gelar Patroli Gabungan
Mengaku Sebagai Imam Mahdi Pria di Pekanbaru Diamankan Polisi
FERMADANI Bersepakat Ikuti Aturan Pilkada Inhil
Bakti Ramadhan, PLN Icon Plus Edukasi Internet Sehat untuk Siswa di Sumbar
Ketua IPSS Inhil: Kami Bangga Ada Tokoh Bugis Maju Pilkada
Kapolres Inhil Beri Penghargaan Pada Pesonel Berprestasi
Kapolsek Enok Cooling System Pemilu Damai Sekaligus Gotong Royong di Mesjid Al Huda
Polsek Tembilahan Hulu Laksanakan Sosialisasi Pencegahan Karhutla
Sambut Natal, Polres Inhil Bagikan Tali Asih
Kapolsek KSKP Tembilahan Ingatkan Masyarakat tak Mudah Percaya Berita Hoax
Wabup Inhil H.Syamsuddin Uti Sambut Kedatangan BPK RI di Tembilahan
Cooling System, Polsek KSKP Polres Inhil Laksanakan Patroli Dialogis Dalam Rangka Mantap Brata