IPMPK
Pekanbaru (ARC), - Camat Kempas Drs. H. Lukman Hakim, MH meresmikan Sekretariat Ikatan Pelajar, mahasiswa dan Pemuda Kempas (IPMPK) Pekanbaru, Sabtu (5/5/2018)
Bertempat di jalan Putra Panca, Kelurahan Air dingin Kecamatan Bukit raya.
Camat Kempas H. Lukman Hakim memberikan apresiasi atas keberadaan sekretariat ini dalam upaya lebih meningkatkan silaturrahim, interaksi dan motivasi antar sesama mahasiswa kempas khususnya yang ada di Pekanbaru.
Selanjutnya beliau berharap teruslah berorganisasi karena berorganisasi ini sangat penting terutama untuk membentuk karakter yang lebih baik.
Selanjutnya, selaku pelopor pendiri IPMPK Pekanbaru serta Ketua umum IPMPK Inhil Taqrir M. Asri saman sangat bangga dan haru menyaksikan telah di resmikannya sekretariat IPMPK Pekanbaru
"Kedepan saya berharap kita terus tingkatkan komunikasi dan konsolidasi untuk melaksanakan kegiatan yang tentunya untuk kepentingan pelajar mahasiswa dan kempas khususnya," ucapnya.
Sementara itu Ari Surahman ketua IPMPK Pekanbaru mengucapkan terima kasih kepada Camat yang sudi hadir meresmikan sekretariat ini dengan situasi dan kondisi beliau keadaan sibuk.
Ari juga menyampaikan IPMPK pekanbaru akan melaksanakan pelantikan bersamaan dengan ipmpk padang yang akan di laksanakan bulan puasa Ramadhan bersempena buka puasa dan santunan anak yatim.
Sebelum acara pelantikan akan di laksanakan berbagai kegiatan lain seperti baca ayat-ayat pendek Al-Qur'an dan da'i.
Kegiatan ini dihadiri Ibu Camat, Ketua DPD KNPI Inhil Hidayat Hamid, Kepala Samsat Tembilahan Fuadilazi, tokoh masyarakat Inhil H. Edi Ajim, M. Apri Nirwan anggota PK KNPI Kempas, Ketua ikatan pelajar pemuda mahasiswa Tempuling Fajri dan M. Fahmi Adha mahasiwa Tembilahan Kota dan pengurus IPMPK Pekanbaru.(ded)
Berita Lainnya
Aksi Demo Mahasiswa, Pemkab Inhil Beri Klarifikasi Anjloknya Harga Kelapa
Selama 2 Jam Kelurahan Tagaraja Berkobar, Penyebab Api Masih Dalam Penyelidikan
Kolokium Hasilkan 7 Kesepakatan
Rohani diperkirakan Meninggal Sejak dinyatakan Hilang
Pjs Bupati Inhil Serahkan E-KTP Kepada Warga Desa Sungai Intan
Bupati Wardan Lewat Dinsos Inhil Salurkan Paket Nutrisi dan Peralatan Harian ke Concong
2 Atlet Muda Inhil Akan Wakili Provinsi Riau Pada Seleksi Nasional Badminton Jakarta
Catut Namanya, Sekda Inhil Sebut Ada Oknum Minta Uang Ke Pejabat
Pol PP Inhil Laksanakan Perda Pekat, 4 Pemuda Tembilahan Terjaring Razia Ketika Minum Tuak
Malang Tak Dapat Terhindar, Warga Pekanbaru Tewas Tertindih Excavator di Inhil.
Masuki Masa Cuti Pilkada, Bupati Inhil Sampaikan Salam Perpisahan
Lewat Tabligh Akbar, ACT Riau Adakan Aksi Nyata Kebangkitan Umat untuk Negri Syam