Dari Desa Terpencil Teluk Kiambang, Anak Guru Madrasah Raih Gelar Profesor
Warga Temukan Mayat Mengapung di Perairan Kateman, Ini Kata Polisi
Ustadz Ajay: Jika Ada Hal Negatif Ditujukan ke Saya, Secara Pribadi Sudah Dimaafkan
AYORIAU.CO, INHIL - Dr.H.Ali Azhar, S.Sos., M.H, mengajak semua tim yang tergabung dalam barisan pemenangan Dr.H.Ferryandi dan H. Dani M. Nursalam (FERMADANI) agar tetap fokus ke pekerjaan yakni nyalakan lilin sendiri.
Dr.H.Ali Azhar, S.Sos., M.H, atau yang akrab disapa Ustadz Ajay ini mengungkapkan tim FERMADANI yang sekarang sudah solid dalam membangun komunikasi tidak boleh terkontaminasi oleh tiupan angin untuk memadamkan lampu yang sudah menyala.
Kendati demikian, Ustadz Ajay mengajak seluruh relawan dan simpatisan untuk terus fokus menyalakan lampu lain tanpa harus memadamkan lampu orang sekitar.
"Sahabat FERMADANI dimanapun berada tujuan kita berkumpul di sini adalah untuk membangun daerah, jadi titik koordinat yang sudah kita tancapkan ini tidak boleh digeser oleh senggolan apapun, meskipun ada angin yang bertiup di kiri-kanan tapi estafet kita adalah tetap mengantarkan FERMADANI menyala di hingga November mendatang," jelasnya kepada media, Selasa (3/9/2024).
"Kita patut bersyukur tim FERMADANI sudah terhubung bagus dari segala lini, jadi sekarang kita tinggal mempertahankan nuansa yang harmonis, adem serta ikatan silaturahmi yang tak terputus," ungkapnya.
Saat ditanya ada narasi yang menyudutkan dirinya, Ustadz Ajay tersenyum kemudian memberikan jawaban bahwa dia sudah memaafkan dan menganggap bahwa itu tidak pernah terjadi.
"Tujuan dari semua kandidat serta tim itu adalah baik, mereka juga ingin memajukan daerah, jadi jika ada hal-hal yang terkesan negatif yang ditujukan buat saya, secara pribadi terlebih dahulu sudah memaafkan," ulasnya.
Terakhir Ustadz kembali mengajak simpatisan dan relawan agar tetap santun dan menjaga kondusifitas pelaksanaan Pemilukada.
"Tetap tenang, tetap santun, karena Pemilukada ini adalah momen untuk mencari yang terbaik, jadi kita jalani dengan baik. Kita nikmati proses ini dengan adu gagasan, pikiran dan hindari pertikaian," imbuhnya.

Berita Lainnya
Besok, Kajati Riau Akmal Abbas, SH. MH Dianugerahi Gelar Adat Datuk Seri Lela Setia Junjungan Negeri
PQRIS Rutin Laksanakan Kajian dan Arisan Qurban
Sakit Tumor dan Hidup Serba Terbatas, Nurjanah Butuh Uluran Tangan untuk Sembuh
Diduga Dendam, Pasutri ini Tega Bunuh Kakak Ipar
Dukung Cipta Suasana Kondusif, Kapolres Inhil Sambangi Ketua FPK Inhil
FERMADANI Dapat No Urut 2 Untuk Pilkada Inhil 2024
Ketua PW IWO Provinsi Riau Minta Masyarakat Awasi Proyek Pemkab Inhil
Dewan Minta Pembongkaran Pasar Diiringi Solusi
PJ Bupati Inhil H. Erisman Minta Lift RSUD Segera Bisa Difungsikan
Persiapan Pemilu Tahun2024, Polres Inhil Ikuti Zoom Bersama Kapolda Riau
Ketua PN Tembilahan Teken MoU Bersama ketua LBHK Markfen Justice Terkait Pelayan Posbakum
Tinggal di Tengah Kebun, Nenek Fatimah Didatangi Tim PJJ Ditsamapta Polda Riau