Dari Desa Terpencil Teluk Kiambang, Anak Guru Madrasah Raih Gelar Profesor
Warga Temukan Mayat Mengapung di Perairan Kateman, Ini Kata Polisi
Warga Antusias Saat Reses Perdana Mafirion sebagai Anggota DPR RI
AYORIAU.CO, INHIL - Reses adalah merupakan komunikasi dua arah antara legislatif dengan konstituen melalui kunjungan kerja secara berkala merupakan kewajiban anggota DPR untuk bertemu dengan konstituennya secara rutin pada setiap masa reses.
Tujuan reses adalah menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di Dapil sebagai perwujudan perwakilan rakyat dalam pemerintahan.
Atas dasar tersebut, anggota DPR RI Komisi XIII Dapil Riau II dari fraksi PKB, H. Mafirion melaksanakan reses di Parit II Kelurahan Pulau Kijang, Kecamatan Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir, pada Selasa (17/12).
Bukti keseriusan Mafirion dalam reses kali ini, dengan menggandeng Forkopimcam Reteh dan Lurah Pulau Kijang. Hadir juga Wakil Sekretaris Dewan Syuro DPC PKB Inderagiri Hilir M Taufan dan Ketua PAC PKB Reteh M Halid ini dimaksudkan agar aspirasi dan permasalahan masyarakat yang disampaikan bisa lebih terakomodir.
Masyarakat Pulau Kijang tampak antusias menghadiri dan berkomunikasi dengan H. Mafirion dalan reses tersebut. Dalam sesi tanya jawab, yang dipandu M Taufan, warga menyampaikan beberapa hal dari masalah infrastur jalan hingga pembangunan rumah ibadah dan sarana pendidikan.
Adapun usulan yang disuarakan antara lain jalan, tiang jaringan listrik, gedung Madrasah Ibtidaiyah, Aula Majelis Taklim beserta perangkat hadroh, Pengerukan Parit dan pembangunan menara masjid.
H. Mafirion menjelaskan, dirinya memiliki tanggung jawab atas perwakilan masyarakat di dapilnya.
“Saya punya tanggung jawab untuk mendengar dan memperjuangkan aspirasi masyarakat. Jadi mana yang layak, saya akan bantu sesegera mungkin. Jika aspirasi tersebut butuh koordinasi dengan teman- teman di Komisi yang bersangkutan dan instansi terkait, saya tetap akan menyampaikan" jelasnya.
Camat Reteh, Zailani SSos dalam sambutannya menyampaikan hal yang sama dengan ucapan terima kasih, dengan harapan semoga kehadiran H Mafirion, Anggota DPR RI bisa memberikan manfaat dan adanya kordinasi atas pelaksanaan pembangunan di kecamatan ini akan menjadi rujukan dalam melaksanakan pembangunan di tahun-tahun mendatang.
"Kami juga berharap agar pertemuan ini dapat memberikan kontribusi untuk pembangunan dan kemajuan bagi Kecamatan Reteh," harapnya.
Muhammad Taufan dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa kedatangan anggota DPR RI untuk silaturahmi, dengan tujuan untuk bertemu dan menyerap aspirasi apa yang menjadi harapan masyarakat selama ini.
"Ini suatu kebanggaan dan kehormatan Reses perdana Anggota DPR RI Fraksi PKB Pak Mafirion di Kecamatan Reteh. Jadi silahkan sampaikan aspirasi, untuk ditindaklanjuti pada proses selanjutnya. Sampaikan yg betul-betul yang menjadi prioritas,” katanya.

Berita Lainnya
Sekda Inhil Pimpin Rapat Penyambutan Gubri Abdul Wahid
Kadin Inhil Lakukan Rapat Awal Persiapan Mukab
Gubri Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI ke-80 dan Potong Tumpeng Bersama Pasukan
Pj Bupati Inhil Tinjau Lokasi Penanaman Gerakan Tanam Padi Serentak 3000 Ha
Berkelas Dunia, Fakultas Kedokteran Universitas Abdurrab Fungsikan Gedung Medical Building Susiana
Pemdes Pasir Emas, Inhil Gelar Musyawarah RKPDesa 2023
Colling System, Aipda M Agung Ajak Warga Sukseskan Pemilu 2024
Masa Tenang Pilkada, Beredar Pesan Berantai Jatuhkan Elaktibilitas Fermadani
Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman, Sat Samapta Polres Inhil Giat Pamobvit di BNI Tembilahan
Diikuti Ribuan Guru Dan Santri, Bupati Inhil HM WARDAN Pimpin Upacara Hari Santri Nasional Tahun 2023
PLN Icon Plus Sumbagteng Support Pelayanan TIK di Disdukcapil Siak
Polres Inhil Laksanakan Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional