Herman dan Syamsudin Serukan Pilih Fermadani di Pilkada Inhil
Kajari Inhil Nova Fuspitasari Himbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Damai
Warga Gelar Syukuran Pengerjaan Jalan Retak Seribu Lahang Baru - Teluk Pinang Selesai Tepat Waktu
AYORIAU.CO, TEMBILAHAN - Meski dengan medan dan mobilitas material yang cukup sulit, pengerjaan ruas jalan penghubung Desa Lahang Baru, Kecamatan Gaung menuju Kelurahan Teluk Pinang, Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS) sepanjang 3100 meter akhirnya selesai tepat waktu.
Sebagai rasa syukur jalan yang sudah puluhan tahun rusak parah dan sudah viral dengan sebutan "jalan retak seribu" itu, masyarakat sekitar menggelar acara syukuran, Rabu (28/12/2022).
Terlihat hadir pada acara tersebut Camat Gaung, Bahbinkamtibmas, Kepala Desa Lahang Baru, Ketua BPD, para ketua RT dan RW, Tokoh Pemuda dan sejumlah tokoh masyarakat. Acara digelar tepat di lokasi jalan yang baru selesai dikerjakan.
"Terima kasih kepada Bapak Bupati Muhammad Wardan yang telah mengalokasikan dana pembangunan jalan Kuala Lahang Teluk Pinang, jalan ini sangat bermanfaat khususnya mayarakat lahang Baru dan umum nya semua desa yang ada di Kecamatan Gaung," ujar Kepala Desa Lahang Baru, Abdul Rahim.
Senada, Camat Gaung Yuliargo juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Inhil yang telah memberikan perhatian serius terhadap akses utama sebagian wilayah kecamatan Gaung menuju Ibu Kota Kabupaten, Tembilahan.
"Terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Indragiri Hilir yang telah melaksanakan pembangunan jalan penghubung antara Gaung dan GAS yang sudah belasan tahun kita melewati yang sering disebut jalan retak seribu, alhamdulillah hari ini sudah lumayan baik," ujar Yuliargo.
Sebagaimana diketahui ketika mengunjungi pengerjaan proyek tersebut pada awal November lalu, Bupati Inhil HM Wardan mengatakan pada tahu 2023 Pemda kembali mengusulkan perbaikan jalan tersebut sepanjang 5000 meter.
"Dengan keterbatasan anggaran pada kita, Alhamdulillah tahun ini sudah bisa kita kerjakan kurang lebih 3.100 meter dan nanti di Tahun 2023 kita kembali telah menganggarkan untuk penambahan jalan sekitar 5.000 meter lagi sampai Teluk Pinang," ungkap HM Wardan disela-sela kunjungannya.
Sementara itu tokoh masyarakat setempat Sudarmo menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten dan Kecamatan Gaung serta pihak rekanan yang telah menyelesaikan pekerjaa dengan baik dan tepat waktu.
"Terimakasih kepada Pemkab dan Pemerintah Kecamatan, juga kepada rekanan dalam hal ini CV. Jaya Tirta Abadi yang telah menyelesaikan pekerjaan kurang lebih selama 4 bulan. Meskipun banyak kendala di lapangan yang dihadapi tapi Alhamdulillah pekerjaan nya selesai sehingga dapat di nikmati oleh masyarakat," ujar Sudarmo.
Berita Lainnya
Pemkab Inhil Raih Penghargaan Insentif Fiksal Kinerja Tahun Berjalan dari Pemerintah Pusat
Dapat Penghargaan dari Kapolda, Briptu Salman: Terima Kasih Bapak Kapolda Suatu Kebanggaan saya Dapat penghargaan Ini
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Inhil Lakukan Patroli Blue Light
Anggota Polsek kateman Ajak Ibuk-Ibuk Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024
PV Rooftop, Solusi Cerdas PLN Icon Plus untuk Energi Listrik Ramah Lingkungan
Hari Anak Nasional 2024, Srikandi PLN Icon Plus Sumbagteng Beri Bantuan SDN 162 Rumbai
Pj Bupati H.Herman Bersama DPRD Sepakati Ranperda APBD Inhil TA 2024
Hari Mangrove Sedunia, Kapolres Inhil Beserta Unsur Forkopimda Tanam Benih Pohon
Cooling System Usai Sholat Subuh Diharapkan Kampung Jadi Damai dan Nyaman
Pemkab Inhil Evaluasi Penilaian Mandiri Sistem Merit Bersama KASN
Bertamasya, Sat Lantas Polres Inhil Sasar Pengurus Masjid dan Tukang Becak
Terpilih Aklamasi, DR Wandi SH MH Nahkodai KONI Inhil Masa Bakti 2024-2028