Bentuk Kepedulian, PT Guntung Idamannusa Bangun Tiga Unit Jembatan di Desa Bantayan

Serah terima bantuan jembatan dari PT GIN kepada masyarakat.

TEMBILAHAN - PT Guntung Idamannusa (GIN) membangun kembali tiga unit jembatan di Desa Bantayan, Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Dua diantaranya jembatan yang rusak akibat diterjang arus air beberapa waktu lalu.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, kedua jembatan yang rusak tersebut juga dibangun oleh PT GIN sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat atau desa yang berada di sekitar wilayah perusahaan.

“Kedua jembatan tersebut awalnya kita juga yang bangun. Namun beberapa waktu lalu rusak akibat arus air yang deras. Setelah mendapat laporan dari pemerintah desa kita komitmen untuk memperbaiki atau membangunkan kembali,” jelas Humas PT GIN, Ulul Azmi Batubara, Rabu (13/03/2024).

Ditambahkan Azmi, serah terima jembatan yang telah dibangun kepada masyarakat sudah dilakukan pada 26 Februari 2024 lalu. Secara simbolis diterima oleh tokoh masyarakat Rudiyanto dan Kepala Dusun Melati, Desa Batayan, Askal Dani.

“Alhamdulillah sudah kita serah terimakan kepada masyarakat sehingga jalur transportasi warga tidak lagi terganggu. Dua unit jembatan sudah terbangun, satu unit sedang proses pembangunan,” kata Azmi.

Sementara itu Kepala Desa Bantayan Sutiono membenarkan adanya bantuan tiga unit jembatan dari PT GIN. Sutiono menyampaikan ucapan terima kasih kepada perusahaan perkebunan kelapa sawit yang berada dibawah bendera Musim Mas tersebut.

“Terima kasih kepada PT Guntung Idamannusa atas kepeduliannya. Jembatan tersebut sangat bermanfaat untuk kepentingan masyarakat,” ujar Sutiono.


[Ikuti Ayoriau.co Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar