Dari Desa Terpencil Teluk Kiambang, Anak Guru Madrasah Raih Gelar Profesor
Warga Temukan Mayat Mengapung di Perairan Kateman, Ini Kata Polisi
Hadiri Maulid Nabi di Desa Teluk Merbau, Camat Gaung Sampaikan Pesan Penting
INDRAGIRI HILIR, AYORIAU.CO- Dalam rangka memenuhi undangan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah dari masyarakat Dusun Jaya Abadi, Desa Teluk Merbau, Camat Gaung Yuliargo.SP turut serta melangkahkan kaki menghadiri acara tersebut di Mesjid Darul Aman, Desa Teluk Merbau, Gaung, Inhil, Selasa (19/10/2021) pagi.
Turut hadir Penceramah dari Kota Tembilahan, Abdul Muis selaku Kepala Desa Teluk Merbau, Ketua HPPMKG Tembilahan diwakili Sekretaris Umum Syaiful Islami, Kepala Dusun, RT dan RW, Tokoh agama dan tokoh masyarakat, majelis ta'lim, serta Masyarakat.
Pada sambutannya, Camat gaung menyebutkan bahwa Pemerintah Kecamatan Gaung sangat prihatin dengan adanya kondisi pembangunan yang belum maksimal di Desa Teluk Merbau, Dusun Abadi khususnya.
"Pembangunan yang belum maksimal saat ini di Desa Teluk Merbau khususnya, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir dan Kecamatan Gaung sangat prihatin. Namun dengan adanya Pandemi tentu banyak anggaran pembangunan yang dialihkan untuk penanganan agar menyelamatkan masyarakat dari Covid19, semoga Pandemi segera berlalu," Jelas Camat Gaung.
Sementara itu, Camat Yuliargo juga menghimbau kepada masyarakat untuk terus mendukung program-program pemerintah dalam berbagai upaya pembangunan di segala sektor.
"Saya menghimbau agar kita sebagai masyarakat terus bersatu mendukung program-program pemerintah yang ada di Desa Teluk Merbau, baik dari Desa maupun Kabupaten dengan tujuan agar berjalan lancar sesuai harapan kita bersama," Himbau Camat Yuliargo kepada masyarakat yang hadir.
Terakhir, Camat Yuliargo meminta kepada masyarakat agar melalui momentum peringatan maulid nabi Muhammad Saw 1443 hijriah untuk selalu meneladani kehidupan rasul dalam membimbing anak.
"Lewat peringatan Maulid Nabi ini kita harus bisa memaknai bahwa wajib sebagai orang tua untuk memantau pergaulan anak kita yang sedang mengenyam pendidikan di bangku sekolah atau kuliah baik di Kecamatan Gaung maupun diluar sana, Jangan sampai mereka menyentuh narkoba dan hal negatif lainnya," Pesan Camat Gaung.

Berita Lainnya
Marlis Syarif Bagi-bagi Takjil Gratis di Sebelah Kediaman Orang Tuanya
Pertamina Gelar Sidak Bersama Disperindag Kabupaten Indragiri Hilir
Seniman Mancanegara Dijadwalkan Ramaikan Festival Teater Islam Dunia
Pjs. Bupati Inhil hadiri Upacara Peringatan HUT Satpol PP ke-68 dan HUT Satlinmas ke-56
Kodim Inhil dan Klinik RSUP Taja Vaksinasi Dosis Kedua Bagi Masyarakat
Sambut HUT ke 2 JMSI dan HPN, JMSI Inhil Bagikan Sembako ke Warga
APDESI Agendakan Pertemuan bersama BPJS Kesehatan Cabang Tembilahan
Mendapat Kepercayaan, Granat Inhil Jadi Prioritas Mengisi Bimtek LKS
Pilkada Inhil 2018, Ketua KPU Inhil : Syarat Calon Masih Ada Yang Belum Memenuhi
Narapidana Bisa Pesan Sabu 1/2 Kilogram di Inhil
Pjs. Bupati Inhil Rudiyanto Hadiri Pembukaan Pelatihan Pengelola BUM-Des Se-Provinsi Riau
Jembatan Ambruk di Reteh, Kadis PUTR Segera Laksanakan Instruksi Bupati Inhil