Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Kaban Kesbangpol Inhil Hadiri Rapat Koordinasi Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial se Propinsi Riau Tahun 2023
AYORIAU.CO, PEKANBARU - Kepala Badan (Kaban) Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Indragiri Hilir HM Arifin SSos MM menghadiri Rapat Koordinasi Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial se Propinsi Riau Tahun 2023, Selasa (14/2/2023).
Dalam kegiatan yang dibuka Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi diwakili Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Riau Jenri Salmon AP MSi ini, Kaban Kesbangpol Inhil didampingi Kepala Bidang Kewaspadaan Nasional (Wasnas) Kamaluddin.
Rapat Koordinasi ini dihadiri oleh seluruh Kepala Badan dan Kepala Bidang Kewaspadaan Nasional (Wasnas) Badan Kesbangpol se Propinsi Riau dan tim dari jajaran Intel Polda Riau, Korem 031/ Wirabima, Badan Intelijen Negara (BIN), dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Rakor yang melibatkan tim terpadu ini dalam rangka mengantisipasi potensi konflik menjelang Pemilu 2024,
membahas dan memaparkan tentang Ancaman, Tantangan, Hambatan dan Gangguan (AHTG) di Kabupaten/ Kota se Propinsi Riau dengan menginventarisasi permasalahan yang berpotensi memicu konflik menjelang Pemilu tahun 2024.
Kaban Kesbangpol Inhil HM Arifin mengatakan, dalam Rakor tersebut rapat disepakati agar semua pihak lebih meningkatkan deteksi dini dan perhatian terhadap potensi konflik dengan
mengaktifkan Tim Terpadu Penanganan Konflik di daerah masing masing.
"Lakukan deteksi dini dengan cegah dini terhadap permasalahan yang berkembang, sehingga Pemilu dan Pilkada tahun 2024 berjalan dengan baik tanpa hambatan dan gangguan," tegasnya.***

Berita Lainnya
Sematkan Baret Perwira dan Bintara Remaja Ditsamapta, Kapolda Pesan Harus Jadi Polisi Sabar
Polwan Polda Riau Ajak Rocky Gerung ke Bank Pohon, Rayakan HUT ke-77 dengan Pesan Etika
Tim Pengabdian FKIP UNRI lakukan Pemberdayaan Masyarakat Melalui Perpustakaan Desa Berbasis Inklusi Sosial
SMSI Apresiasi Diskominfo Inhil Jalin Kerjasama dengan Perusahaan Pers
Warga Gelar Syukuran Pengerjaan Jalan Retak Seribu Lahang Baru - Teluk Pinang Selesai Tepat Waktu
Disaksikan PJ Bupati, Kapolsek Enok Sampaikan Pesan dari Kapolres Inhil untuk Masyarakat
Bupati Kampar Diduga Langgar Aturan, Sekda Bongkar Borok, PW-IWO Desak Gubernur Bertindak
PLN Icon Plus Sumbagteng Temu Ramah dengan Pelanggan di Rimbo Panjang Kampar
Cegah Karhutla, PT SRL Berikan Reward Hingga Rp100 Juta untuk Desa Bebas Api
Meriahkan HUT ke-58, DPD Golkar Inhil Taja Jalan Santai Bertabur Ratusan Hadiah Pada 16 Oktober Mendatang
Kodim 0314/Inhil Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila
Paslon Fermadani Semakin Menguat di Seluruh Wilayah Hingga Pelosok Inhil