Herman dan Syamsudin Serukan Pilih Fermadani di Pilkada Inhil
Kajari Inhil Nova Fuspitasari Himbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Damai
Saksikan Kampanye Fermadani, Lapangan Balai Desa Air Tawar Penuh Sesak
Kabupaten Indragiri Hilir Menuju Smart City
AYORIAU.CO, TEMBILAHAN - Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsuddin Uti buka pelaksanaan Bimbingan Teknis Penyusunan Masterplan Kota Cerdas (Smart City) dan Quick Win Program Unggulan Tahap I Kabupaten Inhil di Aula Bappeda Inhil, Selasa (4/7/2023).
Dalam sambutannya dihadapan peserta Bimtek, Wabup SU katakan pembangunan berbasis smart city pada pemerintah daerah merupakan sebuah strategi yang komprehensif, inklusif, efektif dan efesien. Agar program smart city sesuai dengan diharapkan maka diperlukan peningkatan keterampilan dan profesionalitas pegawai yang ditugasi dalam menangani smart city.
“Untuk menciptakan smart city di Kabupaten Inhil ini sesuai yang kita harapkan, maka perlu adanya peningkatan keterampilan dan profesionalitas pegawai yang ditugasi dalam menangani smart city, khususnya di Pemerintah Kabupaten Inhil” ujar Wabup.
Wabup juga sampaikan dalam rangka mengikuti program Gerakan Menuju 100 Smart City, Kabupaten Inhil telah mengarah menuju Smart City dengan pembangunan infrastruktur seperti Data Center, Pengembangan Aplikasi, Pembangunan Jaringan Fiber Optic dan lainnya. Kabupaten Inhil juga telah meningkatkan integrasi dan kolaborasi antar semua elemen. Melalui smart city ini terbentuknya sinkronisasi dan sinergi perencanaan, sehingga akan lebih cepat mendorong proses pengembangan smart city yang efesien dan efektif di Kab.Inhil.
“Setelah mengikuti serangkaian asesmen tersebut, Alhamdulillah pada tahun 2022 kemarin Kabupaten Inhil terpilih menjadi salah satu Kota/Kabupaten untuk mengikuti Gerakan Menuju 100 Smart City. Jadi saya mengharapkan setelah mengikuti Bimtek ini seluruh elemen dan stakeholder dapat menapaki jalan menuju arah yang sama untuk menjadikan Indragiri Hilir sebagai Smart City” tutup Wabup
Dr Trio Beni Putra SE MM Kepala Dinas Kominfopers Kab.Inhil selaku Ketua Panitia Pelaksana sampaikan Bimtek ini diikuti setiap OPD, Kecamatan, Kelurahan/ Desa dengan menghadirkan narasumber dari Kementerian Kominfo RI dan Akademisi Universitas Gajah Mada.
“Bimtek ini dilaksanakan selama 2 hari dengan 3 Narasumber yang dihadirkan yaitu dari Kementerian Kominfo RI, Tenaga Ahli Kemkominfo RI dan Akademisi Universitas Gajah Mada” ungkap Trio.
Berita Lainnya
Cooling System, Personil Polsek Tembilahan Sampaikan Pesan Kamtibmas ke Para Pedagang
Disaksikan Presiden Jokowi, Bupati Inhil Terima Tropi Abyakta AK-PWI pada HPN 2023
Dirgahayu Satpam ke 42, Kapolres Harapkan Satpam Optimal Laksanakan Harkamtibmas
Santuni Balita Korban SpeedBoat Evelyn Calisca 01, Kapolres: Semoga Asyfa Kelak Bisa Membanggakan Kedua Alm Orang Tuanya
Kejati Riau Resmikan Rumah Restorative Justice di Tembilahan Hulu
STMIK In Pekanbaru Gelar Yudisium dan Wisuda Angkatan ke III Tahun 2024
Polri Terus Kuatkan Sistem ETLE Guna Hindari Pungli dan Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tertib Berkendara
Hut IBI, Pj Bupati Inhil : Bidan Merupakan Malaikat Penyelamat Pertama Kehidupan
Wabup Inhil, Hadiri HAKIN Tahun 2023 dan Tanda Tangani Komitmen Keterbukaan Informasi Publik Se-Riau
Terima Laporan Dana Kampanye, KPU Inhil: Paslon Nomor 2 Lengkap, Paslon Lainnya Perbaikan
Berkah Ramadhan, Polsek Enok Polres Inhil Salurkan Bansos Kepada Warga
Jaga Netralitas Pendamping Desa, Pj Bupati Inhil Akan Panggil Kadis PMD