Partai Berkarya Inhil Buka Pendaftaran Bacaleg 2019

Pengurus Partai Berkarya Inhil
Tembilahan (ARC), - Dalam pertemuan internal, DPD Partai Berkarya Indragiri Hilir (Inhil) telah membentuk Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) dan Tim Seleksi Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) tahun 2019.
Ketua DPD Partai Berkarya Inhil, H Ardiansyah dalam penyampaiannya menyebutkan dibentuknya tim tersebut untuk persiapan dan juga perekrutan kader terbaru partai dalam menghadapi Pileg 2019 mendatang.
"Sesuai dengan turunnya surat dari DPP Peraturan Organisasi No 02/PO/DPP/Berkarya/II/2018 ke seluruh DPD di Indonesia, tentang syarat penerimaan Calon Legislatif, dengan itu secepatnya kami akan melakukan penjaringan Bacaleg," ujar Ardiansyah, Senin (5/3/2018).
Berkenaan dengan itu, H Ardiansyah berharap dengan dibukanya pendaftaran ini, seluruh masyarakat Inhil tanpa terkecuali bisa mendaftarkan diri di kantor DPD Partai Berkarya Inhil jalan Trimas no 55 Tembilahan Kota.
"Pengurus Kabupaten, Kecematan, Desa, serta seluruh lapisan Masyarakat yang ingin menjadi calon legislatif agar segera mendaftarkan diri ke sekretariat DPD Partai Berkarya Inhil," ajaknya.
Mengenai persyaratannya, tambah Ardiansyah, Blanko Formulir telah disediakan di sekretariat dan hanya tinggal mengisi saja disana.
"Kita buka kantor sesuai dengan hari kerja, dan disana kita selalu stay menunggu putra-putri Inhil yang akan ikut menjadi Caleg," tukas Ardiansyah.
Selain dari pendaftaran manual, DPD Partai Berkarya Inhil juga membuka tanya jawab online melalui WhatsApp operator yang sudah ditunjuk.
"Jika ada yang ingin dikonsultasikan sebelum mendaftar bisa menghubungi nomor what's operator DPD Partai Berkarya Inhil yakni 085364350006 atau +62 822-8376-0281 atau ‪+62 812-1000-2353‬. Mari mendaftarkan diri untuk mengabdikan diri untuk negeri, SALAM Se7 BERKARYA !!!," tutupnya.(ded)
Berita Lainnya
Asik Minum Tuak, 3 Pemuda Terjaring Razia Pekat Petugas Satpol PP Inhil
Hadiri FGD, Sekda Inhil: Mengembangkan Sagu Dibutuhkan Kerjasama Seluruh Daerah
Badan Kerjasama Antar Desa Gaung Gelar Pelatihan Penanggulangan Stunting
Polda Riau Terima Hibah Tanah 20 Ha Dari Pemkab Kampar, Irjen Iqbal : Terimakasih Saya Kepada Pemkab dan Masyarakat Kampar.
Bupati Inhil Resmikan Gebyar DMIJ Dan P3md Kecamatan Kempas
Usai Kuala Lahang dan Simpang Gaung, Ferryandi Buka Sunatan Massal di Terusan Kempas
Sempat Abstain, DPC Hanura Inhil Mantapkan Dukungan ke Salah Satu Paslon
Bupati Inhil Lantik Kades Rantau Panjang
Bupati Inhil Buka Secara Resmi Stand Bazar Serta Lepas Peserta Pawai Taaruf MTQ Ke- 52 Tingkat Kabupaten
Dinsos Inhil Dorong Percepatan Distribusi KKS dan BuTab KPM BPNT dan PKH
Bupati Inhil Minta BAZNas Tanggung Biaya Pengobatan Korban Lilitan AS Pompong
Ketua Umum IKA UR Inhil Lantik Pengurus IKA UR Kecamatan Kemuning