Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Bupati Inhil Periksa Mobil Dinas ASN se Kabupaten Inhil
AYORIAU.CO, TEMBILAHAN - Demi tertibnya administrasi barang milik Pemerintah Daerah (Pemda), Bupati Herman lakukan pemeriksaan langsung Mobil Dinas Aparatur Sipil Negara se Kabupaten Inhil.
Terdapat 160 unit kendaraan plat merah terparkir di halaman kantor bupati pada Senin (10/3) pagi, guna diperiksa oleh Bupati Herman yang dalam hal ini didampingi Penjabat Sekretaris Daerah Tantawi Jauhari dan stakeholder terkait.
“Memang yang ada hari ini baru 160 unit, belum terkumpul semua karena masih ada kendaraan yang sedang beroperasi di lapangan dan adapula yang mengalami rusak berat”, ungkap Bupati Herman.
Orang nomor satu di Inhil ini menjelaskan, dikumpulkannya kendaraan dinas tersebut demi pengelolaan aset pemda yang efektif dan efisien.
“Kita ingin lihat jumlah kendaraan yang siap untuk beroperasi. Setelah kita cek, akan kita diskusikan untuk pemeretaan pada masing-masing perangkat daerah. Kalau ada yang layak untuk dilelang sesuai penilaian Tim Independent, tak menutup kemungkinan akan kita lelang”, Bupati Herman melanjutkan.
Tak hanya kendaraan roda 4 dan 6 , selanjutnya Pemkab Inhil akan melakukan pemeriksaan untuk kendaraan roda dua. Dengan adanya pemeriksaan ini, selain untuk tertib administrasi tetapi juga meningkatkan rasa tanggung jawab bagi pengguna kendaraan dinas tersebut.

Berita Lainnya
Penurunan Prevalensi Stunting di Kecamatan Reteh: Fokus pada 1000 Hari Pertama Kehidupan
Kadiskes Inhil Ikuti Rapat Evaluasi Capaian Pelaksanaan Pengukuran dan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting 2024
Wujudkan Layannan Publik Bebas KKN
Puskesmas Sungai Piring Lakukan Pendampingan MPASI dan Asi Eksklusif
Wakil Ketua DPRD Inhil Edi Gunawan Ikuti Apel Hut RI ke 78
Kasus Stunting di Kecamatan Gas Tiga Tahun Terakhir Konsisten Menurun
Sepuluh Desa Akan Terima PWI Inhil Award 2021
UPT Puskesmas Sungai Piring Laksanakan Kegiatan Rutin Pemberian Yankes Masyarakat
Dinkes Inhil Sarankan Pentingnya Melahirkan di Fasilitas Kesehatan
Milad ke-60 Inhil, Iwan Taruna: Milad Ini Penuh Makna, Sejarah, perjuangan dan Pengorbanan
Dinkes Inhil Dorong Skrining Hipotiroid Kongenital Pada Bayi Baru Lahir Terus Digalakkan
UPT Puskesmas Sungai Piring Laksanakan Gerakan Kamis Bersih yang Dicanangkan Pj Bupati Inhil