Dari Desa Terpencil Teluk Kiambang, Anak Guru Madrasah Raih Gelar Profesor
Warga Temukan Mayat Mengapung di Perairan Kateman, Ini Kata Polisi
Bupati Inhil Dukung Kafilah pada Malam Pembukaan MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Riau
AYORIAU.CO - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Herman bersama Ketua TP PKK Katerina Susanti dan jajaran Pemerintah Kabupaten Inhil turut menghadiri Malam Puncak Pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-43 Tingkat Provinsi Riau yang digelar di Kabupaten Bengkalis, Sabtu (28/6) malam.
Kemeriahan acara terasa dengan berbagai pertunjukan seni yang ditampilkan, memeriahkan pembukaan MTQ yang Astaka utamanya berdiri megah di Lapangan Pasir Andam Dewi, tepat di tepian Pantai Selat.
Dalam sambutannya saat membuka secara resmi MTQ, Gubernur Riau Abdul Wahid menegaskan bahwa perhelatan akbar ini memiliki dampak positif yang luas, tak hanya bagi agama, tetapi juga sosial, ekonomi, dan pembangunan daerah.
“Inilah yang disebut multiplier effect. Selain sebagai syiar Islam, MTQ juga mampu menunjang sektor pariwisata, menggeliatkan ekonomi, dan mengembangkan UMKM. Berkahnya dapat dirasakan oleh semua kalangan,” ujar Gubernur.
Bupati Inhil Herman pun menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan MTQ. Ia menilai ajang ini bukan hanya kompetisi, tetapi juga menjadi momentum penting untuk meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an.
“Kehadiran kita di sini adalah bentuk dukungan kepada para kafilah Inhil yang akan berjuang. Saya berharap, selain melahirkan qori dan qoriah terbaik, MTQ ini juga semakin menumbuhkan rasa cinta kita untuk membaca, mempelajari, serta mengamalkan isi Al-Qur’an,” ungkap Bupati Herman.
Untuk diketahui, MTQ ke-43 tingkat Provinsi Riau akan berlangsung dari tanggal 28 Juni hingga 5 Juli 2025. Sebanyak 852 peserta dari seluruh kabupaten/kota se-Riau akan berkompetisi pada 13 cabang lomba yang dipertandingkan. (Adv)

Berita Lainnya
Bupati Inhil HM Wardan Pimpin Upacara Proklamasi HUT RI Ke-77 Tahun
Dinkes Inhil Taja Pertemuan Strategis Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat
Dinkes Inhil: Pentingnya Pengetahuan dan Penanganan Dini Terhadap Gangguan Kesehatan Mental
Bupati HM Wardan Ekspos Potensi Perkelapaan Inhil Di Program Nusa Raya Kompas.Com
Dinkes Inhil Canangkan Gerakan Aksi Bergizi Serentak di Sekolah SMAN 1 Tembilahan Hulu
Kasus Malaria di Kuala Selat-Kateman Alami Penurunan yang Signifikan
Ziarah Nasional HUT TNI ke-80, Wabup Inhil Ajak Generasi Muda Hargai Jasa Pahlawan
Laksanakan Safari Ramadhan, Gubernur Riau H.Syamsuar Puji Indragiri Hilir Sebagai Kabupaten Agamis
Serahkan SK CPNS dan PPPK, Bupati Inhil HM Wardan Pinta Beri Pelayanan Terbaik
Prevalensi Stunting Tahun 2024 di Kecamatan Sungai Batang Alami Peningkatan
Dinkes Inhil Serukan Pelayanan Kesehatan Bagi Ibu Hamil
Kontak Erat Pasien M, Seorang Pria Warga Sungai Rawa Positif Covid-19