Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar
Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Kapolres Inhil Resmikan Prasasti TK Kemala Bhayanggkari 07 dan Berikan Bantuan Sarana Untuk TPQ
AYORIAU.CO, INHIL - Suasana hangat penuh semangat terasa di halaman TK Kemala Bhayangkari 07 Indragiri Hilir pada Jumat pagi. Kegiatan pemasangan prasasti sekolah tersebut sekaligus menjadi momen penyerahan bantuan sarana pendidikan kepada TPQ Kemala Bhayangkari Inhil, berupa laptop, printer, infokus, dan speaker.
Acara dimulai pukul 08.00 WIB dan dihadiri langsung oleh Bunda PAUD Kabupaten Indragiri Hilir, Hj. Katerina Susanti Herman, SKM., M.Kes., Kapolres Indragiri Hilir AKBP Farouk Oktora, S.H., S.I.K., Ketua Bhayangkari Cabang Inhil Ny. Andini Farouk Oktora, para pejabat utama Polres Inhil, pengurus Bhayangkari, perwira dan bintara, kepala sekolah, majelis guru TK dan TPQ Kemala Bhayangkari, serta para tamu undangan.
Kegiatan diawali dengan pembukaan dan doa bersama, dilanjutkan pemutaran video kilas balik pembangunan sekolah. Dalam sambutannya, Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Inhil menyampaikan bahwa pembangunan dan revitalisasi fasilitas ini merupakan bentuk komitmen Bhayangkari dalam mendukung kemajuan pendidikan anak usia dini.
Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora selaku Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Inhil menegaskan pentingnya peningkatan sarana pendidikan untuk menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan memotivasi anak-anak agar lebih bersemangat menuntut ilmu.
Bunda PAUD Kabupaten Inhil Hj. Katerina Susanti Herman juga memberikan apresiasi tinggi kepada Bhayangkari dan Polres Inhil atas kontribusi nyata dalam memajukan pendidikan, khususnya di jenjang PAUD dan TPQ.
Puncak acara ditandai dengan pemasangan plakat prasasti renovasi TK Kemala Bhayangkari 07 oleh Kapolres Inhil bersama Ketua Bhayangkari, diikuti penyerahan bantuan kepada pihak sekolah dan TPQ. Momen ini diakhiri dengan sesi foto bersama seluruh tamu undangan.
Dengan adanya fasilitas baru dan perbaikan sarana, diharapkan proses belajar mengajar di TK Kemala Bhayangkari 07 Inhil dapat berjalan lebih optimal, sekaligus memacu semangat peserta didik untuk meraih prestasi.
Kegiatan berakhir pukul 09.00 WIB dalam keadaan aman dan lancar.

Berita Lainnya
Pengurus SMSI Riau Silaturahmi ke PHR, Rinta: Kita Siap Dukung Program SMSI
Polsek Pelangiran Berbagi, Bhabinkamtibmas Serahkan Sembako Bagi Warga Kurang Mampu
Pelantikan PWI Inhil Direncanakan 5 Agustus Mendatang
Pj Bupati Inhil Erisman Yahya Resmikan Dermaga Apung
Sosok H. Ferryandi Jadi Idola Baru Masyarakat Sungai Gantang
Gebyar Undian Bulanan Iconnet Riau Hadirkan Hadiah Menarik untuk Pelanggan Setia
Jelang Nataru, Kapolres Cek Pos Pelayanan Operasi Lilin Lancang Kuning
Meriahkan HUT RI ke-80, Polres Inhil Gelar Gerakan Pangan Murah, Senam, Donor Darah hingga Bagi-Bagi Bendera
DPP Golkar Tetapkan Musda XI Golkar Riau Digelar 8 November di Pekanbaru
Totalitas PLN Icon Plus dan PLN Batam Sediakan Solusi Data Center Server Pemkab Bintan
Polda Riau Peringati Hari Jadi Polwan ke 75
Ciptakan Pemilu Damai, Polsek Kateman Gesa Cooling System