Pemuda Inhil Sukses Raih Medali Emas di Ajang PON XX Papua

Agus Sapri (Nomor 3 Kanan) bersama teman perjuangan.

INDRAGIRI HILIR, AYORIAU.CO- Agus Sapri (23 tahun), Seorang Pemuda asal Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) sukses meraih Medali Emas diajang bergengsi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua untuk Cabang Olahraga (Cabor) Sambo.

Pemuda kelahiran 17 Agustus 1998 di Desa Teluk Kelasa, Kecamatan Keritang, mengatakan telah menekuni Sambo semenjak masih di bangku SMA dan pada 2019 bergabung bersama para atlet Sambo Riau. Hingga sukses mewakili Provinsi Riau setelah melewati proses panjang dengan seleksi yang sangat ketat.

Agus berhasil meraih Medali Emas Cabor Sambo di kelas 58 Kilogram setelah mengandaskan perjuangan para atlet dari berbagai perwakilan Provinsi, yakni Papua, Kaltim, Jawa Tengah, dan Lampung.

Dilansir dari Beritainhil.com, Saat dikonfirmasi media melalui pesan messenger pada (10/10/2021). Agus mengatakan bahwa pertandingan berlangsung 5 menit dalam satu ronde.

"Alhamdulillah saya telah melawan 4 atlet dari provinsi lain, dan sampai ke titik final dan mampu memenangkan pertandingan," ucap Agus.

Dikatakan Agus dalam pelaksanaan pertandingan Sambo tersebut sistem gugur dan jenis olahraga yang menyerupai MMA tarung bebas.

Cabang olahraga (Cabor) Sambo untuk kali pertama di pertandingkan di PON XX 2021 Papua. 

Namun, statusnya laga eksibisi. Dengan status tersebut, perolehan medali atletnya tidak dimasukkan dalam perolehan medali kontingen. 

Ia juga mengungkapkan terimakasih atas dukungan dari pak Gubernur dan Koni Provinsi Riau, dan dukungan keluarga serta sahabat-sahabat yang sudah memberikan Sport kepada dirinya.

"Iya terimakasih atas dukungannya, semoga kepadanya Eksibisi Sambo dan atlit nya di berikan perhatian sehingga dapat terus memproduksi atlit yang baik," tutupnya.


[Ikuti Ayoriau.co Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar