Herman dan Syamsudin Serukan Pilih Fermadani di Pilkada Inhil
Kajari Inhil Nova Fuspitasari Himbau Masyarakat Sukseskan Pilkada Damai
Saksikan Kampanye Fermadani, Lapangan Balai Desa Air Tawar Penuh Sesak
Tahapan Pemilu Serentak, Polres Inhil Gelar Coffee Morning Bersama Insan Pers
AYORIAU.CO, TEMBILAHAN - Polres Indragiri Hilir (Inhil) menggelar kegiatan silaturahmi bersama Insan Pers dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif aman dan damai dalam Pemilu Tahun 2024.
Kegiatan dilaksanakan di Aula Rekonfu Mapolres Inhil, Kamis (26/10/2023), sekaligus Coffee Morning yang dihadiri Kapolres AKBP Norhayat, Kabag Ops Kompol Rizki Hidayat, Kabag SDM Kompol Bachtiar, Kabag Log Kompol AR Tarigan, Kabag Ren AKP Heriman Putra, para Kasat, pimpinan media dan insan Pers Kabupaten Inhil.
Dalam kegiatan tersebut Kapolres Inhil AKBP Norhayat berbincang-bincang seputar rangkaian kegiatan Pemilu serentak 2024 di Kabupaten Inhil.
"Kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk memperkuat kerja sama dan silaturahmi antara Insan Pers dan aparat keamanan menjelang dilaksanakanya Pemilu serentak 2024," kata Kapolres Inhil.
Ia menekankan pentingnya peran rekan-rekan Insan Pers dalam menyajikan informasi Pemilu 2024 yang akurat, objektif, dan dapat dipertanggung jawabkan kepada masyarakat.
"Kami berharap para Insan Pers dapat mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menciptakan suasana yang tenang, aman dan damai selama proses demokrasi berlangsung," harapnya.
Kapolres Inhil memaparkan, wartawan merupakan ujung tombak dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.
"Kami selalu terbuka dan siap bekerja sama dengan wartawan untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan Pemilu 2024 sesuai dengan kode etik Kepolisian dan kode etik jurnalistik," pungkasnya.
Berita Lainnya
Jum'at Curhat, Kapolres Inhil Nongkrong Bersama Anak Muda
Didampingi Para Kades dan Sekcam Bang Boy, Ketua DPRD Inhil Tutup Turnamen Balaras Barat Cup Tahun 2022
Sambut Tahun Baru Islam 1445 H, Polsek Pelangiran Santuni Anak Yatim
Kolaborasi Srikandi PLN, PIKK, dan YBM PLN Ajak Anak-anak Panti Asuhan Baitul Arief Meraih Mimpi
Seluruh Elemen Masyarakat Deklarasi Ciptakan Bitung Damai
Kapolsek Kateman Sosialisasi Pemilu Damai di Pelabuhan Guntung
Emak-emak Tanjung Pasir Tak Ingin Janji Palsu, Nekat Dukung Fermadani Sampai Menang
Perkuat Pendidikan Vokasi, PLN Icon Plus Review Pembelajaran Teaching Factory SMK 4.0 di SMKN 1 Tanjungpinang
Naik Speed Boat, Kapolsek Kateman Sampaikan Pesan Pemilu Damai
Polri Keluarkan Aturan Optimalkan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas Melalui ETLE dan Tiadakan Razia
Jelang Kejurprov Riau 2023, AFK Matangkan Persiapan Tim Futsal Inhil
Polri Terus Kuatkan Sistem ETLE Guna Hindari Pungli dan Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tertib Berkendara