Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Bupati Inhil HM Wardan Pimpin Upacara Proklamasi HUT RI Ke-77 Tahun
TEMBILSJAN - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Drs. HM. Wardan, MP menjadi Inspektur Upacara dalam Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), di Halaman Kantor Bupati Jl. Akasia, Rabu (17/08/2022).
Upacara diikuti oleh Unsur Forkopimda Inhil, Instansi Vertikal, dan seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta para peserta upacara bendera lainnya.
Bertindak selaku Komandan upacara, Lettu Inf Delmy Armansyah. Sementara anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Merah Putih sebanyak 32 orang terdiri dari 17 orang putra dan 15 orang putri dari setiap Kecamatan di Wilayah Kabupaten Inhil.
Dengan mengangkat tema "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat", Suasana khidmat mewarnai upacara peringatan HUT ke-77 Proklamasi Kemerdekaan RI, di Negeri Seribu Parit Hamparan Kelapa Dunia, Kabupaten Inhil.
Disela waktunya, Bupati HM Wardan mengatakan, dalam rangka memperingati HUT ke-77 proklamasi kemerdekaan RI, tentunya dengan kita memperingati hari ini sekaligus kita menyampaikan rasa terimakasih kita kepada para pejuang yang telah berjuang dengan mengorbankan jiwa raga hingga mencapai kemerdekaan.
"Tentunya juga menjadi tugas kita untuk mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan-kegiatan pembangunan dalam rangka untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat," ucap Bupati HM Wardan
Setelah upacara selesai dilanjutkan dengan penyerahan tali asih secara simbolis oleh Bupati HM Wardan kepada Veteran, Janda Veteran, dan Ahli Waris Veteran.
Selanjutnya penyerahan Piagam Penghargaan dari Bupati Inhil kepada Kepala Sekolah dan Guru berprestasi dan berdedikasi tingkat Kabupaten Inhil tahun 2022. (Adv)

Berita Lainnya
Seluruh Pasien Positif Sembuh, Ketua Gugus Tugas Covid-19 Inhil Apresiasi Kinerja Tim Medis
UPT Puskesmas Sungai Piring Laksanakan Kegiatan Prolanis di Desa Sungai Rawa
Dinas PMD Inhil Sebut Pemilihan Kades Menggunakan E-Voting
Bupati Inhil HM WARDAN Bersama Istri Hj.Zulaikhah Hadiri Acara Silaturahmi Pengantar Tugas Gubernur Riau
Pemkab Inhil Utus 111 Kafilah Ikuti MTQ Ke-41 Tingkat Provinsi Riau Tahun 2023
Wabup Dukungan Kemajuan IPHI
Dinkes Inhil: Pentingnya Pengetahuan dan Penanganan Dini Terhadap Gangguan Kesehatan Mental
Hadiah Umroh Menanti Kafilah Inhil Yang Berhasil Raih Peringkat Pertama Pada Ajang MTQ Ke-41 Tinggal Provinsi Riau Tahun 2023
UPT Puskesmas Simpang Gaung Gelar Orientasi Kader Posyandu, Bayi dan Balita
Kasus Stunting di Kecamatan Gas Tiga Tahun Terakhir Konsisten Menurun
Bupati Inhil H.M WARDAN Hadiri PENAS XVI 2023 Di Sumatra Barat
Kartika Sari Erisman di Kukuhkan Menjadi Pj Ketua Pembina Posyandu Inhil