Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar
Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Polres Inhil Gelar KRYD Antisipasi Premanisme dan Tindak Pidana C3
AYORIAU.CO, TEMBILAHAN - Polres Indragiri Hilir kembali melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) guna mengantisipasi aksi premanisme, tindak pidana C3 (Curat, Curas, Curanmor), serta berbagai bentuk tindak kejahatan lainnya di wilayah hukum Polres Inhil. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat malam (22/8/2025) sekitar pukul 20.15 WIB, dipimpin oleh Pawas Kompi I Siaga, IPDA Tommy Putra, S.H., M.H.
Sebanyak 16 personel Kompi I Regu 1 diturunkan dalam patroli malam tersebut dengan menyasar sejumlah ruas jalan utama di Tembilahan, di antaranya Jalan Gajah Mada, Jalan Sudirman, Jalan Veteran, Jalan Swarnabumi, Jalan Pendidikan, Jalan Prof. M. Yamin SH, Jalan Soebrantas, Jalan Lingkar, Jalan Baharuddin Yusuf, Jalan M. Boya, Jalan Abdul Manaf, Jalan Hangtuah, hingga Jalan Kartini.
Adapun bentuk kegiatan yang dilakukan yaitu patroli di lokasi padat aktivitas masyarakat, interaksi langsung dengan warga, hingga pemeriksaan barang bawaan pengendara sebagai langkah pencegahan kejahatan jalanan.
Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora S.H, S.I.K, melalui Pawas Kompi I Siaga menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, menjaga kelancaran lalu lintas, serta meningkatkan rasa percaya masyarakat terhadap kehadiran Polri di tengah aktivitas sehari-hari.
Kehadiran polisi di lapangan diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya saat beraktivitas di malam hari,” ungkapnya.

Berita Lainnya
Wabup Inhil Hadiri Rakor Virtual Kemendagri Bahas Inflasi dan Program Perumahan Nasional
Pimpin Apel Akbar, Ini Pesan Kapolda Riau Untuk Personel Bhabinkamtibmas
PBH Suara Advokat Indonesia DPC Peradi SAI Indragiri Raya Buka Konsultasi Hukum Gratis di Ajang Bazar UMKM Tajaan UNISI Tembilahan
Harapan Masyarakat Pekan Tua : Fermadani Menang, Tolong Majukan Desa
Sambut Mahasiswa Baru, Stikes Husada Gemilang Laksanakan Moka
Dukung Net Zero Emission 2060, PLN Icon Plus Sumbagteng Audiensi ke PT Padang Raya Cakrawala
Kuasa Hukum H. Masrul: BPN Pekanbaru Harus Bertanggung Jawab atas Dugaan Terbitnya Sertifikat di Tanah Sengketa
Jumat Curhat, Masyarakat Adukan Pedagang Tuak di Pasar Pagi Tembilahan
Pulihkan Kawasan Hutan, Tim Satgas PKH Terus Bergerak
Pemkab Inhil Terima Penghargaan Smart City2023
Pj Bupati Inhil H Herman Melayat ke Rumah Duka Almarhum H Safrizal Pensiunan ASN Inspektorat
Dimeriahkan Drum Band, Upacara Peringatan HUT ke 77 RI di Desa Pasir Emas, Inhil Berlangsung Khidmat