Kantor Bupati Indragiri Hilir Terbakar
Waspada Penipuan, Kadis PMD Inhil Tegaskan Hanya Gunakan Satu Nomor HP
Korban Nyawa Diladang Migas PT. PHR Bertambah Menjadi 13 Orang
Polres Inhil Gratiskan SIM untuk Pelajar Usia 17 Tahun Lewat Program Green Policing
AYORIAU.CO, INHIL - Kabar menggembirakan datang bagi para pelajar di Kabupaten Indragiri Hilir. Dalam rangka mendukung gerakan pelestarian lingkungan sekaligus memberikan kemudahan kepada generasi muda, Polres Indragiri Hilir meluncurkan Program Green Policing: SIM Gratis untuk Pelajar!
Program inovatif ini memberikan kesempatan kepada para pelajar yang telah berusia 17 tahun dan memiliki KTP, untuk mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM) secara gratis, dengan syarat yang mudah dan bernilai positif untuk lingkungan.
Syarat utama yang harus dipenuhi peserta adalah:
Melakukan penanaman 10 bibit pohon sebagai bentuk nyata kontribusi terhadap pelestarian lingkungan.
Mengunggah dokumentasi kegiatan penanaman tersebut ke akun media sosial pribadi (Instagram, TikTok, dan Facebook). follow akun tiktok kapolda Riau Hery heryawan dan akun tiktok kapolres inhil Farouk Oktora
Tag akun resmi berikut dalam unggahan:
Kapolda Riau: @herryheryawan
Humas Polda Riau: @humaspolda_riau
Ditlantas Polda Riau: @ditlantaspoldariau
Kapolres inhil @faroukoktora
Humas Polres Inhil: @humaspolresinhil
Satlantas Polres Inhil: @sat_lantaspolresinhil
Program ini merupakan bentuk sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam membangun kesadaran lingkungan sejak dini serta meningkatkan kepatuhan berkendara di kalangan generasi muda.
"Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora SH, SIK, Melalui Kasat lantas mengatakan bahwa Melalui program ini, kami ingin mengajak pelajar untuk tidak hanya menjadi pengemudi yang taat hukum, tetapi juga agen perubahan dalam menjaga kelestarian lingkungan," ujar Kasat Lantas Polres Inhil.
Yuk, segera tanam pohon, unggah dokumentasimu, dan wujudkan mimpimu memiliki SIM secara gratis. Jadilah pelajar yang berwawasan, beretika, dan peduli lingkungan!

Berita Lainnya
Naik Sepeda Motor, Kapolres Inhil Cek Pos Terpadu Pelayanan Perbatasan Riau-Jambi
Songsong Indonesia Emas 2045, Sebanyak 1.081 Mahasiswa UDA dan APP DA Resmi Diwisuda
SMSI Inhil Resmi dilantik, dihadiri Gubri dan Pengurus Pusat
Akp Ermanto Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Jamaah Mesjid Besar Al-fallah Guntung
Dukung Cipta Suasana Kondusif, Kapolres Inhil Sambangi Ketua FPK Inhil
Jelang Lebaran, PLN Icon Plus Jaga dan Tingkatkan Layanan Internet di Marpoyan Damai
Habib Ijal : Sebagai Anak Jati Negeri Melayu Saya Siap Menangkan Pasangan Fermadani
Pj Bupati Inhil Herman Pimpin Upacara Hari Amal Bhakti Kementrian Agama ke-78 Tahun 2024
SMSI dan JMSI Inhil Salurkan Ribuan Susu Ginas di SMPN 1 Tempuling, Dorong Kesadaran Gizi dan Literasi Media
Jaga Kondusifitas Daerah, Kesbangpol Inhil Bangun Tekad dan Semangat Bersama FKDM
Kapolda Riau Pimpin Sertijab Beberapa Pejabat Utama dan Kapolres Jajaran Polda Riau
Polres Inhil Salurkan Al-Quran ke Ponpes Jilussalamah Al-Islami