Dari Desa Terpencil Teluk Kiambang, Anak Guru Madrasah Raih Gelar Profesor
Warga Temukan Mayat Mengapung di Perairan Kateman, Ini Kata Polisi
Rakor Lintas Sektor Bersama Kementerian ATR/BPN, Bupati HM Wardan Sampaikan RDTR Kawasan Perkotaan Tembilahan
AYORIAU.CO - Bupati Inhil Drs. Hm. Wardan MP, didampingi Sekda Inhil, H. Afrizal, Asisten II Setda Inhil dan Kepala OPD terkait menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor bersama Kementerian ATR/BPN, bertempat di The Sultan Hotel, Jln. Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, selasa (30/05/2023).
Rakor lintas sektor ini dipimpin oleh Pejabat Fungsional Penata Ruang Ahli Utama Kementrian ATR/BPN, Ir. Dodi Slamet Riyadi, dalam rangka pembahasan Rancangan Peraturan Kepala Daerah tentang Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kawasan Perkotaan Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir.
Selain Pemkab Indragiri Hilir, Rakor ini diikuti juga secara langsung oleh Pemkab Kendal dan Pemkab Magetan, serta Pemprov Riau, Pemprov Jawa Tengah dan Pemrov Jawa Timur secara berani.
Mengawali paparannya Bupati HM. Wardan menyampaikan tentang gambaran umum Kabupaten Indragiri Hilir.
“Kabupaten Indragiri Hilir adalah sebuah wilayah kabupaten yang terletak di provinsi Riau dengan Ibu kotanya Tembilahan, luas wilayah 1.352.510 ha dengan jumlah penduduk sebanyak 654.909 jiwa yang tersebar di 20 kecamatan,” jelas Bupati.
Lebih lanjut dijelaskan Bupati, Tembilahan merupakan pusat pemerintahan dari kabupaten Indragiri Hilir, yang terdapat kantor pemerintah dan swasta serta pelayanan umum yang cukup baik.
“Sejarah dan wilayah geografis Inhil yang erat dan tak terpisahkan dari sungai, inilah yang membentuk pusat perdagangan barang dan jasa berada disekitar sungai. Dengan strategi pengembangan pembangunan infrastruktur dan sarana kawasan industri, penataan dan pengembangan pusat perdagangan dan jasa serta penyediaan pengembangan lahan pergudangan,” ungkap Bupati.
Bupati juga menjelaskan, Kabupaten Indragiri Hilir merupakan salah satu daerah penghasil kelapa terbesar di Indonesia dan akan fokus pada pusat penelitian dan pengembangan kelapa, dengan strategi pengembangan pembangunan Museum Kelapa dan pembangunan pusat studi kelapa.
Diakhir paparannya Bupati juga menjabarkan isu strategis kawasan hutan, dikatakan Bupati masih banyak pemukiman masyarkat, fasilitas umum dan sosial serta kebun masyarakat yang berada dikawasan hutan. (Adv)

Berita Lainnya
Bupati dan Ketua PMI Inhil Salurkan 124 Paket Bantuan Atensi Bersama Balai Sentra Abiseka Pekanbaru
Dinkes Inhil Sampaikan Perhatian Kesehatan Bayi Baru Lahir Sangat Penting
Bupati Herman Hadiri Pemusnahan Barang Ilegal Hasil Penindakan Bea Cukai Tembilahan
Prevalensi Stunting Tahun 2024 di Kecamatan Sungai Batang Alami Peningkatan
Penurunan Prevalensi Stunting di Kecamatan Reteh: Fokus pada 1000 Hari Pertama Kehidupan
Dinkes Inhil Jelaskan Pentingnya Layanan Kesehatan pada Anak
Kunker di Sungai Batang PJ.Bupati Inhil Herman Silaturahmi Dengan Ulama Kharismatik KH.Idrus Hasyim
Jelang Lebaran, Bupati HM WARDAN Instruksikan BKAD Inhil Cairkan Hak ASN, Gaji Guru Kontrak Provinsi Dan Perangkat Desa
Tiga Atlet PBSI Terima Uang Pembinaan
Peringatan Harlah Muslimat NU Selesai Di Kecamatan Keritang, Bupati HM WARDAN Ajak Masyarakat Serius Tingkatan Akhlak Generasi Muda
Dinkes Inhil Ingatkan Para Orang Tua Pentingnya Imunisasi Untuk Kesehatan Anak
Kondisi Stunting di Desa Tanjung Simpang Pelangiran Tahun 2024 Meningkat