Laka Lantas di Inhil, 1 Tewas dan 1 Keritis
Kedapatan Hendak Transaksi Narkoba Pria di Inhil Diamankan Polisi
Kebakaran Hebat di Desa Belaras Inhil, Berikut Daftar Korban
Pasang Rambu Peringatan di Titik Rawan Kecelakaan, AKP Fandri: Utamakan Keselamatan Berkendara

AYORIAU.CO, INHIL - Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Indragiri Hilir, AKP Fandri,SH beserta jajaran memasang spanduk dan rambu peringatan disejumlah titik rawan kecelakaan, Selasa, 24 Desember 2024.
Melalui pesan tulisan ini diharapkan dapat mengedukasi masyarakat agar lebih peduli dalam aturan lalu lintas. Kegiatan ini adalah bagian dari rangkaian tugas kepolisian dalam Operasi Lilin Lancang Kuning 2024.
"Sejumlah jalur lintas yang dinilai rawan kecelakaan kita pasang rambu peringatan. Pesan tulisan ini diharapkan dapat mengingatkan masyarakat agar selalu hati-hati dalam berkendara,"kata Fandri ketika dikonfirmasi wartawan di Tembilahan.
Mantan Kasat Lantas Polres Siak itu menegaskan, Operasi Lilin 2024 dilaksanakan setiap tahun untuk menghadapi hari besar natal dan tahun baru.
Biasanya, momen hari besar ini mempengaruhi peningkatan aktivitas masyarakat diluar rumah, jalan raya hingga perjalanan mudik.
Guna memberikan pelayanan keamanan, kenyamanan dan kelancaran lalu lintas, Satlantas Polres Inhil melakukan beberapa kegiatan antisipasi lakalantas melalui pemasangan spanduk dan rambu di setiap titik rawan termasuk di sejumlah tikungan tajam. Keutamaan dalam menjaga keselamatan di jalan rayanbsudah menjadi prioritas.
Namun, semua itu perlu dukungan serta kesadaran yang tinggi dari masyarakat dalam mentaati aturan. Termasuk penggunaan helm SNI, menjaga kecepatan dalam berkendara, memperhatikan dan peningkatan waspada pada jalur rawan termasuk tikungan, perhatikan rambu, memeriksa kesehatan kendaraan berkala dan pastikan bagia pengendara dan pengemudi yang akan melakukan perjalanan mudik dalam keadaan tubuh yang bugar.
"Kesadaran tertib lalu lintas itu penting bagi diri kita sendiri maupun orang lain. Semua akan dapat kita minimalisir dengan bersama-sama memahami, mematuhi dan menjalankannya. Semoga dengan kegiatan kita hari ini dapat memberikan manfaat bagi pengguna jalan raya agar selalu berhati-hati dalam berkendara,"tutup Fandri.**
Berita Lainnya
Salah Diagnosa Berbuntut Panjang, Pasien Bersalin Bakal Pidanakan RS Regina Maris
Berikan Pembekalan Umum Rapim TNI-Polri, Ketua MPR RI Bamsoet Ingatkan Kesiapan TNI-Polri Hadapi Tantangan Dunia Digital
PCNU Inhil Gelar Apel Peringatan Hari Santri Nasional di Ponpes Syekh Abdurrahman Siddiq II
Penuh Keakraban, Calon Wabup Inhil Dani M Nursalam Dekat di Hati Masyarakat Tanjung Siantar
Membaur Dengan Masyarakat, Personil Sat Samapta Kembali Shalat Jum'at Keliling
Berkah Ramadhan, Polsek Enok Polres Inhil Salurkan Bansos Kepada Warga
Perayaan Tahun Baru Imlek 2023, Kapolres Inhil Tinjau Vihara Budi Bhakti
Peringati Hari Ibu, Srikandi dan Sapma PP Inhil Gelar Baksos kepada Petugas Kebersihan dan Abang Becak
Kasat Reskrim dan Kasat Lantas Polres Inhil Berganti
Jumat curhat, Wakapolres Himbau Masyarakat Pesisir dan Nelayan Inhil Terkait Cuaca Buruk
PLN Icon Plus Dukung Pendistribusian Jaringan SCADA PLN ke Gardu Hubung
Pj Bupati Inhil Harapkan Jembatan Sungai Piring di tahun 2024 Sudah Bisa di Fungsikan