FERMADANI Dapat No Urut 2 Untuk Pilkada Inhil 2024
Selain Tokoh Politik, Ternyata Ferryandi Juga Adalah Seorang Dosen
Said Muhammad Yazid Doakan FERMADANI dalam Menuju Pilkada 2024
AYORIAU.CO - Pasca diterimanya pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil) oleh KPU beberapa waktu yang lalu, H.Ferryandi bersama H.Dani M Nursalam (FERMADANI) terus mendapatkan dukungan penuh dari berbagai lintas elemen.
Kali ini datang dari seorang tokoh Habaib di Kabupaten Indragiri Hilir, yang merupakan seorang Habaib bernama Said Muhammad Yazid.
H.Ferryandi dan H.Dani M Nursalam diketahui maju Pilkada Inhil 2024 dengan diusung dua Partai Politik (Parpol) yakni PKB dan PAN, keduanya membawa tagline Energi Baru.
Habaib Said Muhammad Yazid dikenal merupakan abang kandung dari Habaib Rizal di Kota Tembilahan. Habaib Rizal dikenal sebagai tokoh yang murah senyum dan bersedia bersahabat dengan siapapun.
Dukungan dari Said Muhammad Yazid tersebut merupakan energi tambahan dalam berjuang untuk menghadapi Pilakda 2024 mendatang.
"Kita sama-sama doakan agar perjuangan FERMADANI diridhoi Allah SWT, sehingga adinda Ferry dan Dani diberikan kesehatan serta kelancaran dalam melewati berbagai proses tahapan," ujar Habaib Said Muhammad Yazid, di Pekanbaru, Rabu (4/09/2024).
Selain itu, Said Habaib Muhammad Yazid mengajak seluruh masyarakat Indragiri Hilir untuk sama-sama mengsukseskan Pilakda Inhil 2024 dengan kedamaian.
"Tak perlu saling menjatuhkan, terutama kepada relawan serta simpatisan adinda kita Ferry bersama Dani dimanapun berada.Berjuanglah dengan baik semoga Allah SWT berikan kelancaran untuk kita semuanya, aamiin," tambahnya.
Doa dan dukungan dari tokoh religi tersebut sejalan dengan ketua tim Pemenangan FERMADANI yakni Ustadz Ali Azhar, dalam pesannya tetaplah nyalakan lilin sendiri, tidak usah meredupkan lilin orang lain.
Hal itu dimaksudkan agar perjuangan menuju Pilkada Inhil 2024, FERMADANI dan seluruh tim relawan agar menggunakan pola politik santun ditengah masyarakat.
Berita Lainnya
Sekilas Perjalanan Karir Politik Dani M Nursalam, Pernah Jualan Es Hingga Jadi Ketua DPRD Inhil
Bea Cukai Tembilahan Musnahkan Jutaan Batang Rokok serta Ribuan Barang Ilegal dan Hibahkan 2 Ambulance Air ke Desa
Pembangunan Infrastruktur di Inhil Jadi Salah Satu Fokus Fermadani
Pemkab Inhil Terima Penghargaan Smart City2023
Jelang Pilkada Serentak 2024 Polsek Enok Polres Inhil Optimalkan Giat Coling Sistem
Pj Bupati dan Ketua DPRD Inhil Hadiri Penutupan Turnamen Mumpa Cup
PLN Icon Plus Sumbagteng Support SMKN 1 Perhentian Raja Hadapi Dunia Industri 5.0
Jalinan Sinergitas Bersama TNI, Polsek Sungai Batang Gelar Baksos Goro Bersama TNI dan Masyarakat
PLN Icon Plus Sumbagteng Rutin Tingkatkan Layanan Internet di Jalan Raya Perawang
Edy Indra Kesuma Jadi Calon Tunggal di Pemilihan Ketua Kadin Inhil
Perayaan Malam Puncak HUT Ke-67 Provinsi Riau Dihadiri Pj. Bupati Indragiri Hilir
Halal Bihalal Lanud Roesmin Nurjadin Dengan PKDP Riau, Wujud Kedekatan TNI AU Dengan Rakyat